Mau dapat dollar??? daftar aja disini....dijamin 100% GRATIS!!!!

Kamis, 05 Maret 2009

Radar Kelelawar Mendeteksi Tumor

Para ilmuwan di Skotlandia berharap radar milik kelelawar dapat mengetahui letak dan mengidentifikasi tumor yang tersembunyi dalam tubuh. Tim peneliti dari Universitas Strathclyde telah mengembangkan sebuah teknik diagnosis yang sama dengan teknik beberapa binatang dalam mendeteksi objek atau targetnya.

Navigasi kelelawar dan serangga pemburu yang menggunakan indra penglihatan dan pendengaran dengan memanfaatkan gema coba dikembangkan saat ini. Tim ini sedang melihat penggunaan prinsip yang sama untuk menggunakan ultrasuara (ultrasonik) itu.

Penelitian ini sedang memfokuskan pada cara pendeteksian dengan menggunakan panduan kemampuan kelelawar, lumba-lumba dan paus dalam menangkap mangsanya. Ketiga jenis hewan ini memang terkenal memiliki kemampuan canggih untuk menangkap mangsanya dengan menggunakan sinyal ultrasuara yang dikeluarkan.

"Kode Akustik" ini digunakan untuk mengidentifikasi objek yang berbeda-beda. Seekor kelelawar sebagai contohnya, pancaran ultrasuara dari bunyi "cit-cit" hewan ini diyakini digunakan untuk menangkap mangsanya. Gema yang dihasilkan dari seekor kelelawar berfungsi untuk mendeteksi sebuah serangga yang sedang terbang, yang kemudian akan mengarahkan kelelawar itu menangkap mangsanya.

Tim mesinnya telah bekerja dengan menggunakan matematika untuk menemukan kode akustik kelelawar dalam menangkap mangsa yang berbeda-beda. Termasuk nantinya untuk menangkap sel kanker. Penelitian ini diharapkan akan selesai dalam waktu 3 tahun kedepan. Sistem ini nantinya juga diharapkan dpat digunakan dalam militer untuk mendeteksi dan menangkal ranjau di bawah laut.

Dalam tim ini juga bergabung beberapa ilmuwan dari Universitas Virginia dan Universitas South California. Dalam penelitiannya, mereka akan menggunakan suara ultrasonik itu untuk menyusun gambar dari tingkat sel pada organ tubuh manusia.

0 komentar:

Posting Komentar

makasih buat yang komentar

Check Page Rank of any web site pages instantly:
This free page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service